Header Ads

test

Kemeriahan Bedah Buku 7 Keajaiban Cinta

IPPM-Baiturrohim.blogspot.com~Alkhamdulillah Sobat Muda setelah perjuangan selama kurang lebih satu bulan akhirnya hari Selasa, 27 Mei 2014 acara bedah buku “7 Keajaiban Cinta” dapat dilaksanakan dengan lancar dan boleh saya katakan meriah. Acara bedah buku ini dihadiri kurang lebih 200 peserta usia pelajar dari tingkat SMP hingga Perguruan Tinggi dan beberapa remaja tahun 70-an hehehe. Asal peserta juga beragam ada yang mewakili sekolah, organisasi, lembaga pendidikan dan masyarakat umum dari seluruh Cilacap bahkan ada yang sengaja datang dari Purwokerto, Masyallah. Banyaknya peserta terlihat dari penuhnya Masjid Baiturrohim dan juga kursi yang disediakan panitia.

Bedah Buku 7 “Kejaiaban Cinta” adalah bedah buku pertama di Indonesia karena memang buku ini adalah buku baru Beliau saat acara ini berlangsung. Pukul 08.00 diawali dengan registrasi dengan fasilitas snack, note book, ballpoint dan gantungan kunci. Setengah jam kemudian dimulai dengan pra acara yang berisi tentang pengenalan IPPM Baiturrohim dan pembagian doorprize.

Acara dibuka dengan pembacaan Al-Quran serta sambutan-sambutan. Sekitar pukul 09.30 barulah acara inti dimulai yang diawali penyampaian materi oleh Ust. Burhan Sodiq. Sebagai penulis buku remaja Islam Beliau tampak sangat lihai dalam memaparkan isi dari buku “7 Kejaiban Cinta. Dengan bahasa remajanya, membuat audience tampak antusias dan tertarik dengan Beliau. Dengan diselingi candaan, membuat audience tidak segan untuk tersenyum dengan sesekali tertawa kecil disepanjang acara. Sehingga tidak heran dari lembar saran dan kritik yang dibagi menghendaki agar IPPM Baiturrohim mengadakan acara yang sama dengan pembicara yang sama. Insyallah. Setelah itu acara dilanjutkan dengan tanya jawab, dari sini juga tampak ketertarikan audience dengan banyaknya pertanyaan selama sesi ini berlangsung. Setelah sesi tanya jawab selesai Panitia kembali membagi-bagikan doorprize jilid dua kepada peserta. Ada sekitar 15 doorprize yang dibagikan. Selepas pembagian doorprize acara ditutup sekitar pukul 11.30 WIB. Alkhamdulillah.

Demikian sedikit gambaran kemeriahan acara “Bedah Buku 7 kejaiban Cinta” mudah-mudahan acara ini bermanfaat bagi ummat Islam khususnya bagi remaja Islam. Oh ya bagi teman-teman yang tertarik dengan kegiatan kami silahkan bergabung dengan kami IPPM Baiturrohim. Ada banyak kegiatan yang bisa menjadi wadah bagi kaum muda untuk menyalurkan ekspresinya.Wallohu’alam.

Berikut beberapa foto kemeriahan “Bedah Buku 7 Keajaiban Cinta”.

Registrasi Peserta Putra

Registrasi Peserta Putri

Peserta Di Dalam Masjid

Peserta Tampak Dari Sisi Lain

Peserta Tampak Dari Belakang

Peserta Di Luar Masjid

Peserta Di Luar Masjid Dari Sisi yang Lain

Ustad Burhan Sodiq Menyampaikan Materi

Panitia Membagikan Doorprize

Bazar Buku

Selesai Acara

Panitia Putri

Panitia Putri

Panitia Putri

Panitia Putra Beserta Ust. Burhan Sodiq

4 comments:

  1. Anonymous3/6/14 07:55

    Bismillah, suatu kegiatan yg baik terkotori dengan tdk adanya hijab antara laki2 dan perempuan di dlm masjid, semoga dgn akan adanya acara lg serupa tdk terulang lagi, Jazakumullah Khairan Katsiran. wassalamu’alaikum.

    ReplyDelete
  2. Waalaikumsalam..Jazakumulloh sudah mengingatkan. Sebenrnya di awal saya juga sdh menduga pasti ada saran yng demikian. Di awal sebenarnya kami juga sdh mendiskusikan, setelah berkonsultasi dn dengan pertimbangan berbagai hal hal akhirnya kami memutuskan hijab tidak terlalu tinggi. Mudah2an kedepan kami bisa lebih baik lagi..insyallah. trimakasih :)

    ReplyDelete
  3. Assalamu'alaikum...
    Mas, tolong emailnya buat kirim foto kegiatan khitanan masal, pengobatan gratis dan pengajian akbar...

    atau kunjungi : photoluki.blogspot.com

    ReplyDelete
  4. waalaikumsalam mas...iya mas ke alisonglap08@gmail.com mas

    ReplyDelete

Trimakasih Sudah Berkenan Berkomentar