Header Ads

test

Flashback Kegiatan IPPM Baiturrohim

Sobat muda, salam semangat! Mudah mudahan kita termasuk generasi muda yang selalu bersemangat untuk memperbaiki diri. Sobat muda sebagaimana yang sobat muda ketahui bahwa blog ini merupakan salah satu realisasi dari mimpi IPPM Baiturrohim. IPPM sendiri sudah terbentuk cukup lama sekitar bulan Juli tahun 2009, untuk lebih jelasnya silahkan baca artikel Profile IPPM Baiturrohim. Banyak sudah kegiatan yang sudah kami laksanakan, akan tetapi belum ada kegiatan yang kami postkan di blog ini.

Maka dari itu pada artikel Flas Back Kegiatan IPPM kami mencoba mengulang kegiatan-kegiatan kami selama ini. Harapanya dokumen ini tidak lantas hilang tanpa jejak dan utamanya bisa menjadi penguat dan penyemangat kepada para donatur dan calon donatur untuk menginfakkan sebagian hartanya kepada kami untuk kemajuan dakwah Islam khususnya di daerah kami. Bagi para donatur yang berminat silahkan untuk menghubungi contak person kami atau melalui email kami di ippmbaiturrohim@gmail.com.

Kegiatan-kegiatan IPPM Baiturrohim yang sudah dilaksanakan.
1. Pengajian Rutin malam Ahad


Pengajian malam Ahad adalah nyawa dari kegiatan IPPM Baiturrohim. Pengajian ini merupakan sarana utama untuk belajar ilmu sekaligus moment para anggota IPPM untuk bertemu untuk membahas suatu kegiatan. Pengajian ini rutin diadakan setiap Malam Ahad di Masjid Baiturrohim Tritihwetan. Adapun pematerinya tiap minggu bergantian dengan bahasan materi Aqidah, Akhlak, Hadist dan Fiqih. Silahkan bagi Sobat muda yang dekat dengan kami untuk bisa hadir dalam kegiatan ini. Acara ini bebas diikuti oleh siapapun. Tidak hanya anggota IPPM Baiturrohim.

2. Pengajian Intensif Remaja (PIR)
Pengajian ini adalah tindak lanjut dari pengajian Malam Ahad. Pengajian ini lebih dikhususkan dengan sistem halaqoh (kelompok-kelompok kecil). Antara Ikhwan (laki-laki) dan Akhwat (perempuan) dilaksanakan terpisah sendiri-sendiri, demikian juga untuk waktu pelaksanaanya ditentukan oleh halaqoh sendiri. Adapun kegiatanya meliputi membaca Al-Quran, tausiyah, share dan kegiatan lainya.

3. Outbound


Outbound adalah kegiatan yang paling diminati oleh anggota IPPM Baiturrohim, bahkan banyak remaja diluar IPPM yang tidak pernah mengikuti pengajian juga ikut hadir. Kegiatan Outbound IPPM hampirsama dengan outbound pada umumnya hanya yang menjadi ciri khas adalah pemasukan unsur Islami dalam kegiataanya. Outbound IPPM sudah 5 kali dilaksanakan. Biasanya dilaksanakan ketika moment liburan sekolah seperti di akhir semester sekitar bulan Juli dan Desember. Adapun lokasi sementara kami selalu mengadakan di pantai di wilayah Cilacap.

4. Itikaf
Kegiatan itikaf adalah kegiatan berdiam diri dimasjid untuk bertaqorub (mendekatkan diri) kepada Allah dengan bertadarus, berdzikir, shalat dan kegiatan lainya. Kegiatan itikaf biasanya dilaksanakan dengan mengambil malam hari libur. Itikaf IPPM Baiturrohim sementara diperuntukan oleh Ikwan saja, untuk akhwat belum bisa dilaksanakan karena kendala fasilitas.

5. Program Amaliyah Ramadhan


Amaliyah Ramadhan adalah serangkaian kegiatan IPPM Baiturrohim dalam rangka menyambut datangnya bulan Ramadhan. Adapun kegiatannya meliputi pengajian pra Ramadhan, Pengajian Ahad Sore dan Buka Bersama, Program Khatam Qur’an, Pemberian Santunan, Pembagian Zakat, Takbiran dan Penyelenggaraan Shalat Idul Fitri. Selama IPPM Baiturrohim terbentuk sudah 5 kali mengadakan kegiatan Amaliyah Ramadhan. Untuk menopang biaya penyelenggaraan Program Amaliyah Ramadhan kami menawarkan proposal kepada para donatur. Pembuatan proposal ini kami mulai pada waktu kedua yaitu pada tahun 2010.

6. Penyelenggaraan Idul Adha

Penyelenggaran Shalat Idul Adha yang kami lakukan selama 4 tahun ini dilakukan meliputi pembuatan shaf shalat, menarik infak, membantu penyembelihan qurban dan membagikannya.

7. Seminar Agar Shalat Tak Sia-sia


Seminar Agar Shalat Tak Sia-sia adalah kegiatan terbesar yang kami lakukan selama IPPM Baiturrohim terbentuk, karena melibatkan masyarakat umum. Seminar ini alkhamdulillah bisa terlaksana dengan baik pada hari Ahad, 5 Mei 2013. Adapun pemateri acara ini adalah Ust. Fahrur Muis penulis buku best seller “ Agar Shalat Tak Sia-sia” dari Sukoharjo. Acara ini dihadiri oleh jamaah dari penjuru Cilacap sekitar 400 orang.

8. Bazar dan Pemberian Santuanan Anak Yatim


Bazar adalah kegiatan baru kami pada Ramadhan 1434 H. Kegiatan ini terselenggara atas kerjasama IPPM Baiturrohim dengan Ibu-ibu Aisyah Tritih Wetan. Sebelum mengadakan bazar kegiatan di awali dengan pemberian Santunan yang menjadi agenda rutin IPPM Baiturrohim setiap bulan Ramadhan.

9. Pembuatan Perpustakaan



Kami menyadari bahwa manusia berubah karena ilmu. Maka dari itu IPPM Baiturrohim menilai pentingnya perpustakaan diadakan untuk menambah wawasan. Alkhamdulillah kami sudah memiliki lemari perpustakaan. Sekarang target kami adalah mengisi lemari perpustakaan dengan buku-buku yang bermanfaat. Barangkali saudara berminat mengisinya? Kami dengan senang hati menerimanya .

10. Pembuatan Mading IPPM


Untuk mading alkhamdulillah sudah bisa terlaksana rutin tiap bulan, walaupun tidak di awal bulan kami menggantinya. Adapun isinya adalah berkaitan dengan wawasan keislaman seperti aqidah, kisah inspirasi, seni, shiroh, hadis dan artikel menarik lainnya. Oh ya alkhamdulillah kami sudah punya mading yang baru, gambar mading di atas yang lama, kapan-kapan saya coba ganti gambar yang baru hehehe.


Sobat muda ikhwah fiddin itulah sebagian kegiatan IPPM Baiturrohim yang sudah terlaksana. Kami sadar bahwa kegiatan kami masih jauh dari harapan. Akan tetapi, apapun yang terjadi kami harus tetap bergerak untuk berdakwah dan memeberi manfaat bagi lingkungan. Harapan kami semoga kedepan IPPM Baiturrohim bisa lebih baik lagi.

Terimakasih kepada rekan-rekan IPPM Baiturrohim untuk perjuangannya selama ini. Jazakallohu khoiron katsiro semoga Allah membalas dengan yang lebih baik lagi. Semangat !!!(alisonglap.blogspot.com)

3 comments:

  1. ga ada yang pake kaos ID di foto-foto di atas.

    ReplyDelete
  2. Foto lama ris tunggu bentar lagi

    ReplyDelete
  3. Nice blog you have here thanks for sharing this

    ReplyDelete

Trimakasih Sudah Berkenan Berkomentar